• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 3 Mei 2024

Regional

Gandeng Mitra, Ansor Purworejo Gelar Kurban 74 Kambing dan Berbagi Daging

Gandeng Mitra, Ansor Purworejo Gelar Kurban 74 Kambing dan Berbagi Daging
Ansor Purworejo sembelih puluhan ekor kambing di Idul Kurban 1442 H (Foto: NU Online Jateng/Rohadi)
Ansor Purworejo sembelih puluhan ekor kambing di Idul Kurban 1442 H (Foto: NU Online Jateng/Rohadi)

Purworejo, NU Online Jateng
Perayaan hari raya Idul Adha 1442 Hijriah dengan identik penyembelihan kurban di berbagai tempat di tanah air, juga dilaksanakan Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Satkorcab Banser, dan ormas di Kabupaten Purworejo.

 

Kegiatan penyembelihan hewan kurban yang dilaksanakan pada Kamis (22/7) sekaligus bagi-bagi daging kurban untuk masyarakat berlangsung di dua tempat. 

 

Sekretaris PC GP Ansor Purworejo HM Tashilul Manasik menyampaikan, dalam kondisi pandemi Covid-19, PC GP ansor Kabupaten Purworejo bisa melaksanakan kegiatan kurban dengan prokes yang ketat. Pandemi tentunya menjadikan ujian bagi kita semua, baik dari aspek kesehatan maupun ekonomi. 

 

"Kegiatan penyembelihan hewan kurban dan bagi-bagi daging harapannya semua lapisan masyarakat bisa menikmatinya di masa-masa yang memang sulit ini," jelasnya kepada NU Online Jateng, Ahad (25/7). 

 

Disampaikan, penyembelihan pertama di rumah H Pawit Desa Sidomulyo sinergi dengan DRW Skin Care, pada selasa (20/07) dan yang kedua di Pesantren Nahjatul Munadhirin sinergi dengan Anggota DPRD Jateng F-PKB Hendri Wicaksono, Kamis (22/07). 

 

Ketua PC GP Ansor Purworejo Kiai Habib Anwar mengatakan, kegiatan penyembelihan hewan kurban di rumah H Pawit dengan 74 kambing sinergi DRW Skin Care Group dengan Ansor Banser. 

 

"Kita melaksanakan kegiatan ini untuk diberikan ke masyarakat Purworejo. Ada dua kegiatan yang kita laksanakan. Harapannya, dengan adanya kegiatan ini menjadikan tambah semangat kita dalam perjuangan ahlussunnah wal jamaah," ucapnya. 

 

Disampaikan, sebagai organisasi kepemudaan, kemasyarakatan, dan keagamaan Ansor menjadi organisasi yang benar-benar rahmatal lil alamin bagi semuanya.

 

"Terima kasih kepada DRW Skin Care dan juga keluarga bersarnya. Mudah-mudahan DRW Skin Care semakin jaya dan barokah, mendapatkan ridha dari Allah Swt," tuturnya. 

 

Habib Anwar menambahkan, kegiatan kedua di Pesantren Nahjatul Munadhirin Sindurjan bersinergi dengan Ansor dalam pendistribusian daging kurban dari  anggota  DPRD Jateng F-PKB Hendri Wicaksono dengan satu Sapi. 

 

"Mudah-mudahan dengan kedua kegiatan ini, menjadikan tambah semangat Ansor Banser Kabupaten Purworejo untuk bersama-sama menjadikan organisasi yang bermanfaat dan sebaik-baiknya organisasi, sebaik-baiknya umat di muka bumi ini, khairunnas anfauhum linnas," pungkasnya.

 

Kontributor: Achmad Rohadi
Editor: M Ngisom Al-Barony


Regional Terbaru