• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Senin, 29 April 2024

Regional

100 Guru Ngaji di Payaman Magelang Terima Bingkisan Lebaran

100 Guru Ngaji di Payaman Magelang Terima Bingkisan Lebaran
Kegiatan penyerahan bingkisan lebaran LAZISNU Payaman, Kabupaten Magelang (Foto: NU Online Jateng/Awan Wiratno)
Kegiatan penyerahan bingkisan lebaran LAZISNU Payaman, Kabupaten Magelang (Foto: NU Online Jateng/Awan Wiratno)

Magelang, NU Online Jateng

Guru Ngaji agama dan Al-Qur'an di Bulan suci Ramadhan ini menjadi perhatian khusus Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) NU Ranting Payaman, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang melalui program Pilar Pendidikan dan sedekah Koin NU. 


Sebanyak 100 Guru Ngaji yang terdiri guru ngaji Al-Qur'an, Guru Madrasah Diniyah (Madin), Guru TPQ dan Kiai Kampung pada Senin (17/4/2023) mendapatkan paket bingkisan dari LAZISNU bertempat di Serambi Masjid Agung Payaman.


Penasehat LAZISNU Payaman KH Arif Mafatikhul menekankan bahwa program Kotak Infaq (Koin) NU di Payaman berjalan dengan baik dan bisa disalurkan sebagaimana mestinya, serta mengajak masyarakat untuk semakin berpartisipasi mengisi Koin NU.


"Apreasiasi kepada LAZISNU yang telah berbagi kepada guru ngaji dan Madin di Payaman, semoga program ini terus berlanjut di kesempatan mendatang," ujarnya.


Ketua LAZISNU Payaman H Turaikhan kepada NU Online Jateng, Selasa (18/4/2023) menjelaskan, masyarakat percaya kepada LAZISNU Payaman bahkan selama beberapa bulan ini mendapatkan perolehan hasil Koin NU tertinggi di Kabupaten Magelang karena masyarakat percaya sedekah yang mereka masukkan melalui Koin NU bermanfaat secara langsung.


"Ada beberapa program LAZISNU Ranting Payaman di antaranya santunan anak yatim tiap bulan, bantuan pendidikan bagi santri asal Payaman yang  belajar di pesantren, bantuan modal untuk pedagang kecil, dan lain sebagainya," terangnya.


Dirinya menyampaikan, koin NU yang berasal dari masyarakat akan kembali kepada masyarakat lagi dalam bentuk program yang jelas dan bermanfaat.


Kontributor: Awan Wiratno


Regional Terbaru