• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 26 April 2024

Dinamika

Tingkatkan Kapasitas Kader, Ansor Gemuh Kendal Gelar Diklatsar

Tingkatkan Kapasitas Kader, Ansor Gemuh Kendal Gelar Diklatsar
Bupati Kendal Dico Mahtudo Ganinduto (baju putih tengah) hadir di acara pembukaan Diklatsar Gemuh (Foto: NU Online Jateng/Nazlal)
Bupati Kendal Dico Mahtudo Ganinduto (baju putih tengah) hadir di acara pembukaan Diklatsar Gemuh (Foto: NU Online Jateng/Nazlal)

Kendal, NU Online Jateng
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal menyelanggarakan Pendidikan Latihan Dasar (Diklatsar) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Jumat-Ahad (17-19/9) di lapangan Taman Pendidikan Qur'an (TPQ) Nahdlatul Ulama (NU) 17 Nurul Athfal Desa Sojomerto, Kecamatan Gemuh. 

 

Wakil Ketua bidang kaderisasi Khasanudin mengatakan, acara Diklatsar kali ini terasa istimewa. Pasalnya, di tingkat Pimpinan Cabang (PC) Ansor Kendal baru saat ini yang sesuai dengan konsep dari Pimpinan Wilayah (PW) Ansor Jawa Tengah.

 

"Sesuai dengan peraturan baru, PC Ansor Kendal memperketat mekanisme rekrutmen anggota Banser. Di mana anggota yang ikut adalah mereka yang sudah lulus pada Pendidikan Kader Dasar (PKD) Ansor. Agar Banser semakin profesional, loyalitasnya kepada organisasi, dan bangsa semakin tinggi," ucapnya saat membuka acara diklatsar ke-19.

 

Menurutnya, Banser itu sebagai kader inti organisasi yang disiapkan mengamanakan aset-aset NU dan berkhidmah kepada bangsa. Jadi mekanisme rekruitmen yang tertib harus dijalankan pada mulai saat ini.

 

"Acara ini luar biasa istimewa, ini kali kedua PAC Ansor Gemuh menjadi pilot project dari PC Ansor Kendal setelah sebelumnya PKD dan saat ini acara Diklatsar," ujarnya. 

 

 

Bupati Kendal Dico Mahtudo Ganinduto menyampaikan, Banser merupakan para pemuda yang tangguh memiliki banyak jaringan. Perkembangan teknologi 4.0 harus mampu dikuasai oleh Banser. 

 

"Banser dapat dilibatkan dalam kegiatan pemerintah, mengingat saat ini Pemerintah Kabupaten Kendal memiliki fokus dalam melakukan pengembangan Unit Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan pariwisata. Setidaknya Banser mampu membantu dalam mengembangkan sektor UMKM," ucap Dico.

 

Bupati berpesan kepada para peserta untuk dapat mengikuti pelatihan dengan penuh disiplin memiliki motivasi tinggi dan bersemangat untuk memahami,  mendalami materi diklat, dan perbanyak kegiatan pemecahan masalah melalui diskusi antar peserta diklatsar.

 

"Dengan demikian akan lebih memperluas dan memperdalam hasil pembelajaran," pungkasnya.

 

Ketua PAC Ansor Gemuh Muhammad Saiful Ulum kepada NU Online Jateng, Selasa (21/9) mengatakan, sejumlah persyaratan telah dipenuhi untuk dapat menyelenggarakan acara Diklatsar, mulai dari ijin kegiatan dari Satuan Tugas (Satgas) Covid setempat.

 

"Peserta dan panitia sudah divaksin covid, Rapid Diagnostic Test (RDT) Antigen di Puskesmas Gemuh 1," ucapnya.

 

Disampaikan, dari 72 calon peserta yang mendaftar, hanya 60 peserta yang dapat mengikuti acara ini. Hal ini disebabkan 12 calon peserta lainnya sakit sebab efek dari vaksin moderna yang disuntik sebelumnya.

 

Kontributor: Nazlal Firdaus Kurniawan
Editor: M Ngisom Al-Barony


Dinamika Terbaru