• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 17 Mei 2024

Regional

Qari dan Hufadz Demak Rutin Konsolidasi melalui Istighotsah dan Khatmil Qur'an  

Qari dan Hufadz Demak Rutin Konsolidasi melalui Istighotsah dan Khatmil Qur'an  
Kegiatan halaqah PC JQH Demak (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)
Kegiatan halaqah PC JQH Demak (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)

Demak, NU Online Jateng
Pimpinan Cabang (PC) Jam'iyatul Qurra wal Hufadz (JQH) Kabupaten Demak menggelar istighotsah dan khatmil Qur'an triwulanan sebagai wahana silaturahim dan konsolidasi antara pengurus dengan para qari dan huffadz yang tersebar di 14 wilayah kecamatan.

 

Ketua PC JHQ Kabupaten Demak KH Hasyim Asy'ari mengatakan, lokasi penyelenggaraan agenda itu berpindah-pindah bergantian dari ancab ke ancab setiap tiga bulan sekali dengan mengundang seluruh qari dan huffadz yang berdomisili di wilayah ancab yang ditempati kegiatan ini.

 

"Alhamdulillah agenda ini sudah berlangsung beberapa kali. Kali ini dilaksanakan di Kantor PCNU Demak," kata kiai Hasyim di sela acara halaqah, isighotsah, dan khatmil Qur'an triwulanan, Selasa (17/8).

 

Menurutnya, agenda triwulanan yang digelar secara berpindah-pindah tempat ini merupakan salah satu upaya JHQ untuk mendekatkan diri dengan para qari dan huffadz sekaligus mensosialisasikan keberadaan JHQ di masyarakat.

 

Disampaikan, di wilayah Demak jumlah pesantren tahfidz Al-Qur'an dan majelis-majelis ta'lim qiraatul Qur'an sangat banyak. Dari lembaga-lembaga itu setiap tahun lahir para penghafal Al-Qur'an dan qari yang suaranya merdu dan indah.

 

"Merekalah yang selama ini menjadi andalan daerah Demak dalam setiap kali penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) yang diselenggarakan lembaga di luar NU. Sedangkan JQH akan memaksimalkan peran di lingkungan NU," terangnya.

 

Dikatakan, JHQ sebagai badan otonom NU yang mengemban amanat untuk mengembangkan potensi para qari dan huffadz akan memaksimalkan kehadiran para santri yang sudah purna dalam mendalami Al-Qur'an di bawah pengasuhan para kiai NU di pesantren maupun majelis taklim.

 

Sekretaris PCNU Kabupaten Demak Abdul Hamid mengatakan, JQH diharapkan bersikap pro aktif dalam merekrut anggota. Untuk mempermudah langkahnya dapat menjalin kerja sama dengan pesantren Al-Qur'an dan majelis ta'lim Al-Qur'an.

 

"Selain itu kami juga mengamanatkan kepada JHQ Demak agar pada tahun ini menuntaskan pendataan jumlah qari dan huffadz yang ada di Demak," pungkasnya. 

 

Penulis: Samsul Huda
Editor: M Ngisom Al-Barony


Regional Terbaru