• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Kamis, 2 Mei 2024

Regional

NU Jateng Ingatkan LP Ma'arif Jaga Imunitas Peserta Didik Selama Pembelajaran Tatap Muka

NU Jateng Ingatkan LP Ma'arif Jaga Imunitas Peserta Didik Selama Pembelajaran Tatap Muka
Sekretaris PWNU Jateng KH Hudallah Ridwan Naim (kanan) (Foto: Dok NU Online Jateng)
Sekretaris PWNU Jateng KH Hudallah Ridwan Naim (kanan) (Foto: Dok NU Online Jateng)

Semarang, NU Online Jateng
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah mengingatkan kepada para pengelola satuan pendidikan di lingkungan Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif NU agar menjaga imunitas peserta didiknya yang akan menjalani pembelajaran tatap muka (PTM) mulai awal 2022 ini.


Sekretaris PWNU Jateng KH Hudallah Ridwan Naim mengatakan, seiring dengan kian tuntasnya program imunisasi termasuk di kalangan anak-anak usia sekolah di berbagai daerah, PTM 100 persen akan dijalankan mulai tahun ini. LP Ma'arif diharapkan mempersiapkan diri dengan baik.


"Persiapan itu di antaranya menjaga imunitas seluruh civitas akademika dan meningkatkan spiritualitas peserta didik agar selalu taqarrub ilallah, minta perlindungan dan keselamatan kepada Allah agar terhindar dari gangguan Covid-19," kata Gus Huda di Semarang, Sabtu (8/1).


Menurutnya, dengan penguatan imun dan spiritualitas itu maka akan menumbuhkan sikap dan semangat optimis peserta didik dalam menghadapi ancaman covid, kekhawatiran, dan ketakutan berlebihan terhadap gangguan apapun akan sirna.


"Karena itu, kepada para guru dan pengelola satuan pendidikan di bawah Ma'arif agar dalam menyampaikan informasi tentang bahayanya covid jangan berlebihan sehingga memunculkan ketakutan, tetapi sewajarnya saja," ucapnya.


Ketua PW LP Ma'arif NU Jateng Andi Irawan kepada NU Online Jateng menjelaskan, sejatinya satuan-satuan pendidikan di bawah Ma'arif sudah siap menyelenggarakan PTM, selama pandemi tetap menyelenggarakan pembelajaran secara daring maupun luring sebagaimana ketentuan pemerintah dengan memenuhi ketentuan prokes.


"LP Ma'arif NU Jateng berharap PTM bisa segera diterapkan secara 100 %, karena sejatinya sudah banyak satuan pendidikan di daerah-daerah yang sudah siap secara teknis dan fasilitas ketentuan prokes," katanya.


Selain itu lanjutnya, diharapkan pemerintah mempercepat proses vaksinasi kepada peserta didik agar PTM segera bisa diterapkan. Dengan adanya PTM, maka ke depan problem pembelajaran di satuan pendidikan bisa segera diselesaikan.


"Karena selama pandemi dengan sistem daring banyak masalah muncul, di antaranya  kualitas pendidikan menurun karena banyak guru dan murid yang belum terbiasa dan mampu menggunakan teknologi sebagai media pembelajaran," terangnya.


Menurutnya, keterbatasan dalam menyampaikan dan menerima materi secara daring dan belum meratanya fasilitas dalam melaksanakan daring di daerah sempat terjadi kevakuman. 

 

"Yang leb​​​ih memprihatinkan selama pandemi, kualitas sikap dan budi pekerti murid juga mengalami dekadensi. Sebab lingkungan keluarga dan masyarakat yang tidak kondusif. Karena itulah kalau PTM diberlakukan akan lebih bagus, kami siap memenuhi harapan PWNU Jateng itu," pungkasnya.


Penulis: Samsul Huda
Editor: M Ngisom Al-Barony


Regional Terbaru