Membangun Keistiqamahan Beribadah dan Jejaring Komunikasi Stakeholder, Spirit IGPAUD Muslimat NU Klaten
Selasa, 15 April 2025 | 12:00 WIB

YPMNU Klaten menggelar Halal Bihalal di Pondok Pesantren Arrohan Drono, Ngwen, Klaten, pada Rabu (9/4/2025).
EKO PRIYANTO
Kontributor
Klaten, NU Online Jateng
Yayasan Pendidikan Muslimat Nahdlatul Ulama (YPMNU) Klaten menggelar Halal Bihalal di Pondok Pesantren Arrohan Drono, Ngwen, Klaten, pada Rabu (9/4/2025).
Ketua YPMNU Klaten, Hj Hanisah Jabir Dimyati, mengatakan bahwa kegiatan Halal Bihalal merupakan agenda rutin tahunan.
"Kegiatan ini sebagai agenda tahunan untuk menjalin silaturahim, merajut kasih guru-guru yang tergabung dalam Ikatan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Muslimat Nahdlatul Ulama (IGPAUDMNU) agar kompak bersatu menuju keberhasilan program. Dan harus bersinergi untuk menggapai tujuan dalam mewujudkan generasi emas tahun 2045," ujarnya.
Sekretaris YPMNU Klaten, Nurul Isnaini Retno Utami, menambahkan bahwa dalam kegiatan tersebut juga dibagikan hadiah hiburan untuk menambah semarak acara.
"Untuk memeriahkan Halal Bi Halal bersama IGPAUDMNU se-Kabupaten Klaten, dibagikan 50 Dorprize," terangnya.
Dalam tausiyahnya, KH Sarwo Atmojo Subroto menyampaikan pentingnya menjaga keistiqamahan dalam beribadah pasca-Ramadan.
"Setelah puasa berlalu, maka amalan-amalan yang dilakukan di bulan puasa tetap dilaksanakan dengan istiqomah," ungkapnya.
Ia juga menekankan pentingnya membangun komunikasi yang baik di lingkungan lembaga.
"Halal Bi Halal dengan tema 'Jalin Silaturahmi, Membangun Sinergi, Mengukir Prestasi', maka semua lembaga di bawah naungan YPMNU harus mampu menjalin silaturahmi yang lebih baik dengan pengurus lembaga, antar lembaga maupun dengan stakeholder. Sehingga dapat membangun sinergi serta mampu mengukir prestasi, khususnya untuk masing-masing lembaga dan YPMNU Kabupaten Klaten," pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya Kasi Penmad Kemenag Kabupaten Klaten, jajaran pengurus PCNU, LP Ma’arif, Muslimat NU, Pergunu, IGTPQ, dan IGPAUD Kabupaten Klaten.
Terpopuler
1
LPBI PWNU Jateng Terjunkan Tim Bantu Korban Bencana Tanah Gerak di Brebes
2
Halal Bihalal IKA UIN Gus Dur Pekalongan, Perkuat Silaturahmi di Era Disrupsi
3
LP Ma’arif dan IPNU-IPPNU Jateng Gelar TOT: Bergerak Bersama Pelajar Berbudaya Annahdliyah
4
LBH Ansor Kendal Teguhkan Militansi Kader di PKD Boja: Bangun Generasi Melek Hukum dan Berakhlak
5
Ibu-Ibu IHM NU Weleri Kendal Sambangi Rumah Calhaj, Bawa Doa dan Semangat Persaudaraan
6
Prof Helmy Purwanto Dilantik sebagai Rektor Unwahas Periode 2025–2029
Terkini
Lihat Semua