Regional

IPNU IPPNU Kudus Gelar Visitasi, Akreditasi, dan Klasterisasi di Kecamatan Gebog

Rabu, 30 Oktober 2024 | 13:00 WIB

IPNU IPPNU Kudus Gelar Visitasi, Akreditasi, dan Klasterisasi di Kecamatan Gebog

IPNU IPPNU Kudus mengadakan kegiatan Visitasi, Akreditasi, dan Klasterisasi terhadap Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU IPPNU Kecamatan Gebog. Kegiatan ini berlangsung pada Ahad (27/10/2024) di Gedung Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Gebog. (Foto: Istimewa)

Kudus, NU Online Jateng 

Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Kudus mengadakan kegiatan Visitasi, Akreditasi, dan Klasterisasi terhadap Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU IPPNU Kecamatan Gebog. Kegiatan ini berlangsung pada Ahad (27/10/2024) di Gedung Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Gebog.


PAC IPNU IPPNU Kecamatan Gebog menjadi salah satu dari sembilan PAC yang berada di bawah naungan IPNU IPPNU Kabupaten Kudus.Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa dan mencatat administrasi, menguji kelayakan, serta memetakan kondisi organisasi IPNU IPPNU yang ada di Kabupaten Kudus.


Sekretaris Umum IPPNU Kabupaten Kudus Noor Wahidah menjelaskan bahwa tujuan utama dari visitasi ini adalah untuk merapikan dan menyelaraskan administrasi, termasuk surat-menyurat, data potensi kader, dan statistik pengurus.


"Visitasi ini bertujuan untuk merapikan dan menyeleraskan administrasi, seperti surat keluar-masuk, data potensi kader, dan data statistik pengurus di lingkungan Kabupaten Kudus," jelasnya.


Ketua IPNU Kecamatan Gebog, Muhammad Chasanul Muna, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini.

 

"Saya sangat berterimakasih sebanyak-banyaknya dengan semua yang terlibat pada acara kali ini, yang telah menyumbang tenaga maupun materi. Tanpa kalian semua, acara ini tidak akan berjalan lancar" Ujarnya


Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi IPNU Kudus, Muhammad Fathoni, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan wujud tanggung jawab dan kepedulian pihaknya terhadap keberlangsungan IPNU IPPNU dalam mengawal dan mendampingi PAC di Kabupaten Kudus.


"Harapan kami, melalui kegiatan ini, Pimpinan Cabang Kabupaten Kudus dapat memahami kondisi sebenarnya di lapangan, khususnya di PAC IPNU IPPNU Kecamatan Gebog, sehingga dapat lebih memudahkan jalannya organisasi IPNU IPPNU di Kudus," ujar Fathoni.

Penulis: Muhammad Ali Rifqi