• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 20 April 2024

Regional

Gandeng KONI, Ansor Pakis Aji Jepara Gelar Pelatihan Pelatih Voli

Gandeng KONI, Ansor Pakis Aji Jepara Gelar Pelatihan Pelatih Voli
Kegiatan pelatihan pelatih bola voli PAC Ansor Pakis Aji, Jepara (Foto: NU Online Jateng/Saiful Mustaqim)
Kegiatan pelatihan pelatih bola voli PAC Ansor Pakis Aji, Jepara (Foto: NU Online Jateng/Saiful Mustaqim)

Jepara, NU Online Jateng
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pakis Aji, Kabupaten Jepara menggelar 'Pelatihan Pelatih Bola Voli' yang berlangsung di Gedung Olahraga Desa Slagi, Sabtu (19/11/2022). 


Kegiatan yang bekerjasama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) diikuti 40 peserta meliputi materi dan praktik teknik dasar melatih. 


Ketua PAC GP Ansor Pakis Aji Azaz Riyadi mengatakan, pelatihan selain untuk menambah wawasan teknik voli juga untuk memunculkan para pelatih kompeten yang melahirkan atlet berprestasi. "Harapannya dapat memajukan olahraga dan mengharumkan desa masing-masing," ujarnya kepada NU Online Jateng, Kamis (24/11/2022).


Pihaknya berharap pasca pelatihan ada tindak lanjut di masing-masing ranting, sehinga olahraga voli bisa maju dan berkembang. "Setidaknya ada komunitas pelatih di Pakis Aji yang saling terhubung dengan lainnya untuk kemajuan olahraga bidang voli," harapnya. 


Kabid Bimbingan Prestasi KONI Jepara Ahmad Islah Tamimi menyambut gembira pelatihan, sebab GP Ansor tidak hanya mengurus hal agama tetapi juga olahraga. "Ini berarti mengimplementasikan dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat," jelasnya. 


Ahmad berharap, pasca-pelatihan muncul klub-klub voli resmi yang tergabung di PBVSI dan siap berkompetisi dalam berbagai kejuaraan. 


Salah satu peserta Muhib menyatakan kegiatan tersebut memberikan pengetahuan tentang pelatih bola voli. "Banyak ilmu baru yang saya dapatkan karena narasumber memang ahli di bidangnya," paparnya. 


Dengan mengikuti pelatihan ia berharap bisa mempraktikkan ilmunya bersama klub voli di desanya. Hadir dalam pelatihan Perwakilan KONI Jepara Ahmad Islah Tamimi, perwakilan PBVSI Agus Riyanto, dan Kepala Desa Slagi, Damam.


Kontributor: Syaiful Mustaqim


Regional Terbaru