• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Minggu, 5 Mei 2024

Regional

Ansor Sukoharjo: Kader Ideal Ansor, Tebarkan Islam yang Ramah

Ansor Sukoharjo: Kader Ideal Ansor, Tebarkan Islam yang Ramah
Prosesi baiat anggota pada PKD Ansor Weru, Sukoharjo (Dok. GP Ansor Sukoharjo)
Prosesi baiat anggota pada PKD Ansor Weru, Sukoharjo (Dok. GP Ansor Sukoharjo)

Sukoharjo, NU Online Jateng
Kader ideal Gerakan Pemuda (GP) Ansor adalah kader yang memiliki sikap, pikiran, dan kalimatnya untuk menebar Islam yang ramah, bukan Islam yang marah sebagai perwujudan Islam yang rahmatan lil alamin. Selain itu, dapat menjadi perekat, penyambung dan menyelesaikan masalah di tengah problem yang dihadapi di masyarakat.

"Dan yang terpenting adalah mampu menjaga marwah organisasi," tegas Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Sukoharjo, Zen Fathoni Achmad pada acara pembaiatan peserta Pelatihan Kader Dasar (PKD) yang diselenggarakan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ansor Weru, Ahad (13/3) lalu.

Dikatakan, sebagai anggota GP Ansor yang diikat oleh janji baiat dan aturan organisasi, haruslah berjalan sesuai aturan dan bergerak dalam satu barisan. "Tidak ada yang mendahului, tertinggal, ataupun meleng kanan dan kiri. Sehingga salah satu fungsi Gerakan Pemuda Ansor yakni menjadi perekat, penyambung dan menyelesaikan masalah di tengah problem yang dihadapi di masyarakat dapat diwujudkan,” ungkapnya.

Kepada peserta PKD PAC Weru, Rais Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Weru KH Abdul Hamid Hartoyo menyampaikan lima pilar NU untuk kader Ansor dan Banser agar menjadi pedoman dalam berorganisasi. Pertama, mempelajari ilmu di dalam NU. "Dengan mempelajari ilmu akan tumbuh rasa cinta akan NU dan Ansor," kata dia.

Kedua, meyakini kebenaran ilmu yang di dapat dari NU. Ketiga, mengamalkan ilmu yang sudah diperoleh. Keempat. bersama-sama untuk berjuang di dalam NU. "Kelima, bersabar dalam NU, artinya menghadapi situasi apapun tidak dengan emosional tetapi dihadapi dengan logika yang sehat," paparnya​.​​​​​​


                                      PKD Ansor Weru turut dihadiri Forkompimcam setempat

Kepada NU Online Jateng, Sabtu (19/3), Ketua Kaderisasi PC GP Ansor Sukoharjo Jai Nurhadi menjelaskan, PKD yang diselenggarakan PAC GP Ansor Weru angkatan 1 ini diikuti oleh 67 peserta dari seluruh Ranting Ansor di Weru dan juga beberapa PAC Ansor lainnya di Kabupaten Sukoharjo. PKD berlangsung selama dua hari,  Sabtu-Ahad (12-13/3) di Pesantren Hidayatul Mubtadiin Tawang, Weru, Sukoharjo.

"PKD ini bertujuan membentuk kader yang berkualitas, loyal, dan selalu bergerak. Kita harapkan akan menjadi kader terbaik di masing-masing PAC dan ranting," pungkasnya.


Pengirim: Arinto Dwi
Editor: Ajie Najmuddin


Regional Terbaru