• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Rabu, 8 Mei 2024

Nasional

Imam Besar Masjid Istiqlal: Virus Covid-19 Surat Cinta dari Allah

Imam Besar Masjid Istiqlal: Virus Covid-19 Surat Cinta dari Allah
Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Profesor KH Nasaruddin Umar (Dok. NU Online Jateng/ Aldi)
Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Profesor KH Nasaruddin Umar (Dok. NU Online Jateng/ Aldi)

Solo, NU Online Jateng
Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Profesor KH Nasaruddin Umar mengingatkan, hendaknya umat beragama saat ini merubah dialetika dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19. Prof Nasaruddin mengatakan, gaya bahasa yang dapat dibangun dalam menghadapi virus Corona adalah dengan menjadikan manusia sebagai pawang terhadap virus tersebut. 

 

Hal ini dimaksudkan agar manusia tidak lekas sombong memusuhi sesama ciptaan Allah SWT. Karena meskipun virus Corona datang sebagai musibah, namun kedatangannya tersebut juga sebagai ciptaan Allah yang memiliki lesson learned, membawa misi tertentu yang ingin disampaikan oleh Allah SWT.  

 

Hal ini disampaikan Prof Nasaruddin dalam Acara Doa Bersama Lintas Agama yang diselenggarakan oleh Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Senin (14/7).

 

“Allah mengirimkan surat cinta merah berupa musibah, agar manusia sadar berdoa kepada-Nya,” kata Mustasyar PBNU ini.

 

Surat cinta dari Allah digambarkan oleh Prof Nasaruddin dengan dua bentuk, yakni dengan surat putih yang berupa kebahagiaan, dan surat merah yang berupa musibah. Sementara manusia terkadang lalai ketika Allah memberikan surat cinta putih, maka Allah berikan juga surat cinta merah berupa musibah agar manusia sadar dan menjiwai dalam berdoa kepada Allah SWT.

 

Pengasuh Pesantren Al-Ikhlas Bone, Sulawesi Selatan ini menegaskan orang yang memiliki kecerdasan berlapis pastinya akan mampu memahami kedua surat cinta tersebut. Karena orang yang cerdas menaganggap dunia sebagai permainan saja, sedangkan akhirat adalah hal yang lebih mulia di matanya. Sehingga orang cerdas tidak semata-mata tunduk pada penderitaan, melainkan mengubahnya menjadi sebuah kenikmatan dari Allah SWT. Hal ini disampaikan Prof Nasaruddin sembari mengutip Surat Al-An’am ayat 32.

 

Setali tiga uang, Wakil Rais Syuriah PWNU Jawa Tengah, KH M Dian Nafi’ mengaminkan penjelasan Prof Nasaruddin Umar. Kiai Dian yang juga memberikan tausiyah serta memimpin doa bersama atas nama umat islam memberikan penjelasan terkait pentingnya cermat dan teliti menghadapi virus covid-19 yang merupakan makhluk Allah ini.

 

“Kita perlu cermat memahami makhluk ini dengan realitas. Kita perlu juga terbuka dengan informasi dan pengetahuan terhadap makhluk ini. Jangan lupa edukasi diri dan sekitar agar terhindar dari Hoax yang bermunculan,” terang pengasuh Pesantren Al-Muayyad Windan ini.

 

Kiai Dian melanjutkan, saat ini kita perlu meneladani sikap Khalifah Umar dalam menghadapi wabah yakni dengan partisipatif menjaga sesama. Sayyidina Umar sejak zamannya telah mencotohkan apa yang kita sebut sebagai physical distancing yakni sebuah protokol kesehatan. 

 

“Terakhir kita perlu ingat bahwa kinerja kita, karya kita, dan sikap kita harus dilandasi dengan niat menjaga keselamatan diri dan juga keselamatan orang lain,” pungkas Kiai Dian.

 

Acara doa bersama ini dihadiri enam tokoh agama yang memimpin sesi pembacaan doa secara bergantian.. Mereka di antaranya KH M Dian Nafi’ mewakili agama Islam, Pendeta Anthon Karundeng mewakili agama Kristen, Romo Anthonius Saptana Hadi mewakili agama Katholik, Pandhita Mangku Made Murti mewakili Hindhu, Hasan Sawiji mewakili agama Budha, dan Bunsu Adjie Chandra mewakili agama Khonghucu.

 

Selain itu, Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta Prof Jamal Wiwoho  dalam sambutannya menuturkan bahwa acara Doa Bersama Lintas Agama merupakan bentuk ikhtiar batiniah. Upaya tersebut mengimbangi upaya lahiriah yang selama ini telah dilaksanakan UNS selaku pelaksana kebijakan dari pemerintah.

 

Kontributor: Aldi Rizki K
Editor: Ajie Najmuddin


Nasional Terbaru