• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Selasa, 30 April 2024

Nasional

Gus Menteri: Peacesantren untuk Cooling System dari Proses Pemilu 

Gus Menteri: Peacesantren untuk Cooling System dari Proses Pemilu 
Kegiatan peacesantren yang dihelat Kemenag bersama Pesantren Roudlotut Tholibien Rembang (Foto: NU Online Jateng/Lilik)
Kegiatan peacesantren yang dihelat Kemenag bersama Pesantren Roudlotut Tholibien Rembang (Foto: NU Online Jateng/Lilik)

Rembang, NU Online Jateng
Pesantren Raudlatut Thalibin (TPI) Leteh, Kabupaten Rembang menjadi tuan rumah titik terakhir atau penutup tour 5 kota penyelenggaraan Peacesantren 'Pesan Damai dari Pesantren' tahun 1445 H/2024 M.


Menteri Agama Republik Indonesia (Menag RI) H Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, kegiatan PeaceSantren merupakan cooling system dari sebuah proses pemilu yang panas dan diharapkan menjadi titik meleburnya semua perbedaan yang mengancam persatuan dan kesatuan masyarakat.


“PeaceSantren kita desain kalau istilah kepolisian sebagai cooling system dari proses pemilu yang panas kemarin. Mudah-mudahan menjadi cutting poin titik meleburnya semua perbedaan, semua latar belakang, semua hal yang selama ini berpotensi memecah belah masyarakat,” ujarnya.


Disampaikan, Kemenag sengaja mengemas penyampaian pesan damai dari pesantren ini melalui seni. “Dengan seni, diharapkan pesan damai yang dilakukan dengan halus dan penuh keindahan dapat dipraktekkan masyarakat dalam kehidupan sehari hari dan tidak sekadar berhenti pada kata-kata,” ucapnya.


Pengasuh Pesantren Raudlatut Thalibin Leteh H Mochamad Hanies Cholil Barro' yang juga adik Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf menjelaskan, sebenarnya kita selama ini tidak pernah secara langsung mengajarkan soal bagaimana perdamaian, bagaimana harus hidup berdampingan damai tapi langsung dipraktikkan.
 


“Jadi karena kita di perkotaan, pesantren kita ini secara sosial masyarakat berdekatan atau bertetangga dengan kawan muslim atau dari keluarga non muslim,” katanya.


Pria yang juga Wakil Bupati Rembang ini berpesan, semoga tetap damai kita lupakan kontestasi yang kemarin. “Yang belum berhasil legowo, kemudian yang berhasil semoga tidak lupa dengan janji-janjinya, karena menurut Kang Arman Vokalis Band GIGI, janji ini gak boleh lepas,” pungkas Gus Hanies.


Kegiatan yang sempat diguyur hujan dihadiri ribuan santri dan masyarakat umum diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI kerja sama dengan Pesantren Raudlatut Thalibin Leteh dengan menghadirkan kelompok band ternama, Padi dan Gigi yang dipusatkan di Alun-Alun Kota Rembang pada Sabtu (30/3/2024) sore.


Tampak hadir Menag H Yaqut Cholil Qoumas, Wakil Bupati Rembang H Mochammad Hanies Cholil Barro, Penasehat DWP Kemenag Eny Retno Yaqut, sejumlah Staf Khusus Menteri Agama, Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah H Mustain, KHM Syarofuddin Ismail Qoimaz dan sejumlah kiai serta tokoh Rembang.


Kontributor: Moh Lilik Wijanarko
 


Nasional Terbaru