• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Minggu, 19 Mei 2024

Taushiyah

Jangan Kau Balas dengan Balasan yang Setimpal

Jangan Kau Balas dengan Balasan yang Setimpal
KH Ahmad Niam Syukri Masruri
KH Ahmad Niam Syukri Masruri

Ketika engkau disakiti oleh orang lain jangan engkau balas dengan balasan yang setimpal atau yang melebihinya. tapi doakanlah yang terbaik baginya agar ia diberi hidayah oleh Allah.


Ketika Rasulullah SAW disakiti oleh kaumnya tidak sedikitpun membalasnya, justru mendoakannya agar orang itu diberi petunjuk dan disadarkan dari keburukannya.


Hadits nabi:
 

وما نِيل منْهُ شيء قَطُّ فَيَنتَقِم مِنْ صاحِبِهِ إِلاَّ أَنْ يُنتَهَكَ شَيء مِن مَحَارِمِ اللَّهِ تعالى : فَيَنْتَقِمَ للَّهِ تعالى . رواه مسلم 


Artinya :
Tidak pernah (Rasulullah shalallahu alaihi wasalam) itu terkena sesuatu yang menyakiti, lalu memberikan pembalasan kepada orang yang berbuat terhadapnya, kecuali jikalau ada sesuatu dari larangan-larangan Allah dilanggar, maka Rasulullah memberikan pembalasan karena mengharapkan keridhaan Allah Taala.” (HR Muslim)



KH Ahmad Niam Syukri Masruri, Ketua Lembaga Kajian Informasi dan Dakwah (Elkid), Ketua PW GP Ansor Jateng tahun 1995, dan Sekretaris RMINU Jateng 
 


Taushiyah Terbaru