Naharul Ijtima RMI PWNU Jateng Digelar di Pesantren Darul Amanah Kendal, Berikut Agenda dan Tamu yang Hadir
Kamis, 23 Januari 2025 | 07:00 WIB
Nazlal Firdaus Kurniawan
Kontributor
Kendal, NU Online Jateng
Rabithah Ma'ahid Islamiyah (RMI) Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah menggelar acara Naharul Ijtima yang akan berlangsung pada Sabtu (25/1/2025) di Pondok Pesantren Darul Amanah, Ngadiwarno, Sukorejo, Kendal. Acara ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-102 NU.
Dengan mengusung tema "Revitalisasi Pesantren: Penguatan Spiritualitas untuk Mewujudkan Indonesia Emas 2045", acara ini bertujuan memperkokoh peran pesantren sebagai benteng spiritualitas bangsa dan pusat pendidikan untuk generasi unggul masa depan.
Pengasuh Pesantren Darul Amanah, KH Muhammad Fatwa, menyebut acara ini sebagai momentum strategis untuk memperkuat nasionalisme pesantren.
"Dengan berkumpulnya ribuan kiai dan ibu nyai NU se-Jawa Tengah, kita membuktikan bahwa pesantren adalah garda terdepan dalam menjaga keutuhan NKRI," tegasnya pada Rabu (22/1/2025).
Ia juga menekankan pentingnya peran pesantren dalam mencetak santri sebagai agen perubahan. "Kami berkomitmen mendidik santri agar menjadi penggerak masyarakat menuju Indonesia Emas 2045," tambahnya.
Sementara itu, Ketua RMI PWNU Jateng, KH Ahmad Fadlullah Turmudzi, menegaskan bahwa pesantren merupakan ekosistem strategis dengan kontribusi signifikan terhadap pembangunan bangsa.
"Kiai, ibu nyai, dan santri memiliki peran penting dalam mendukung pembangunan bangsa dan memenuhi kebutuhan masyarakat," katanya.
Rangkaian Agenda dan Pemateri
Acara ini mencakup berbagai kegiatan utama, seperti:
- Halaqah sughro untuk para pengasuh pesantren.
- Bahsul masail bagi santri untuk membahas isu-isu kontemporer.
- Pelatihan media bagi peserta lainnya.
- Sejumlah tokoh penting akan hadir, termasuk Ketua Tanfidziyah PWNU Jateng, KH Abdul Ghaffar Rozin, dan Rais Syuriyah PWNU Jateng, KH Ubaidullah Shodaqoh, yang akan menyampaikan tausiyah.
Para pemateri lainnya meliputi tokoh NU, akademisi, hingga pejabat nasional:
- KH Muhammad Alfan
- Nyai Hj Aini Sa’adah, MPd
- KH Muhammad Faeshol, S.Sos, MH
- Dr Lukman Muhajir
- Nyai Hj Umdatul Baroroh
- Nyai Hj Maftuhah Minan
- Prof. Syamsul Ma’arif
- Gus Ahmad Mundzir (NU Online)
- Gus Diqi Alfi Hasan (AISNU)
- Direktur Pesantren Dirjen Pendis Kemenag RI, H Bambang Said
- Ketua Komisi VIII DPR RI, H. Marwan Dasopang
Dengan berbagai agenda yang telah dipersiapkan, acara ini diharapkan menjadi ajang memperkuat jaringan pesantren NU serta menegaskan peran pesantren dalam pembangunan bangsa berbasis nilai spiritual dan kebangsaan.
Terpopuler
1
Spiritualitas dan Kebersamaan dalam Ziarah dan Sahur On The Road Kamaresa 2025
2
Ngabuburit Ngaji Kitab Kuning di Ponpes Al Musthofa Tebuireng 16
3
Ifthar On The Road: Pondok Pesantren Al-Amanah Berbagi Buka Puasa Bersama Ojek Online
4
GP Ansor Ranting Sumbarang Tegal Gelar Tarkhim di Mushola Baitussholihin
5
PCINU Tiongkok Gelar Konfercab IV, Ahmad Syifa dan Muhammad Hasyim Habibie Mustofa Terpilih sebagai Rais Syuriyah dan Ketua Tanfidziyah
6
Mengenang Wafatnya Hadratussyaikh KH Hasyim Asy'ari : Tokoh dibalik resolusi Jihad & Pentingnya Sanad Keilmuan.
Terkini
Lihat Semua