• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 27 April 2024

Dinamika

Pengurus Himpunan Perawat NU Cabang Demak Dikukuhkan

Pengurus Himpunan Perawat NU Cabang Demak Dikukuhkan
HIPNU Demak periode 2021-2026 dikukuhkan (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)
HIPNU Demak periode 2021-2026 dikukuhkan (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)

Dema, NU Online Jateng
Pengurus  Pimpinan Cabang (PC) Himpunan Perawat Nahdlatul Ulama (HIPNU) Kabupaten Demak periode 2021-2026 dikukuhkan. Prosesi pengukuhan berlangsung di Aula Rumah Sakit Islam Nahdlatul Ulama (RSINU) Demak, Rabu (1/9).

 

Ketua PC HIPNU Demak HM Thoyib mengatakan, HIPNU adalah wadah resmi kader Nahdlatul Ulama (NU) yang menggeluti profesi pelayanan kesehatan di bawah pembinaan Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU).

 

"Nahdliyin di Demak yang menekuni profesi perawat jumlahnya sangat besar, LKNU Cabang Demak memandang ini merupakan potensi besar jika dapat  dikonsolidasi dengan baik dan rapi," kata Thayib yang juga ketua Instalasi Rawat Jalan RSINU Demak usai upacara pengukuhan HIPNU Cabang  Demak Periode 2021-2026.

 

Dikatakan, seiring dengan semakin bertambahnya penduduk yang diikuti dengan  tumbuhnya lembaga-lembaga layanan kesehatan baik rumah sakit maupun klinik  di Demak, juga diiringi dengan kian bertambahnya jumlah pekerja di bidang layanan kesehatan, termasuk perawat.

 

"Di antara mereka diketahui berlatar belakang dari keluarga NU dan sebagian lagi pernah menjadi aktivis badan otonom dan lembaga NU sebelum menggeluti profesi perawat kesehatan," terangnya.

 

Ditambahkan, setelah dikukuhkan PC HIPNU Demak akan segera menggelar rapat kerja dengan agenda inventarisasi anggota, jaringan kemitraan, dan penguatan organisasi.

 

Ketua PC LKNU Demak dr Abdul Azis berharap, dengan terbentuknya HIPNU Demak akan meningkatkan kualitas aktivitas pelayanan kesehatan terhadap nahdliyin, terutama program NU di bidang layanan kesehatan.

 

Ketua PW LKNU Jateng Aris Munandar mengatakan, hadirnya HIPNU diharapkan dapat mewadahi potensi perawat dari kalangan nahdliyin yang jumlahnya semakin besar dan berkarier di berbagai lembaga kesehatan.

 

"Kami akan galang seluruh elemen potensi kesehatan di lingkungan nahdliyin. Kepada PCNU dan PC LKNU se-Jateng kami sampaikan agar memfasilitasi pendirian HIPNU di wilayahnya," pungkasnya.

 

Penulis: Samsul Huda
Editor: M Ngisom Al-Barony


Dinamika Terbaru