Mendung Tebal, Hilal Muharram 1446 Tak Terlihat dari UIN Walisongo Semarang
Sabtu, 6 Juli 2024 | 18:45 WIB

Suasana di Planetarium dan Observatorium UIN Walisongo Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (6/7/2024). (Foto: NU Online Jateng/Khalim Mahfur)
Semarang, NU Online Jateng
Planetarium dan Observatorium Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Jawa Tengah melaksanakan rukyatul hilal yang bertepatan pada 29 Dzulhijjah 1445H, Sabtu (6/7/2024). Namun, hingga menjelang detik-detik, hilal tidak tampak pada pos tersebut.
Hal tersebut disampailkan oleh Kepala Planetarium dan Observatorium Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Ahmad Syifaul Anam menjelaskan bahwa hingga detik-detik menjelang terbenamnya matahari, tepatnya pada posisi 3 derajat, hilal tidak terlihat.
"Karena begitu luar biasanya mendung yang sangat tebal, sehingga oleh karenanya terhadap obyek matahari yang begitu besar, yang bercahayanya sangat terang itu saja pada posisi segitu sudah tidak terlihat," tutur Syifaul ketika ditemui di lokasi.
Oleh sebab itu, hilal yang sangat tipis, tidak bisa bercahaya sendiri dan hanya bersifat memantulkan sangat tidak mungkin untuk terlihat di pos Planetarium dan Observatorium Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang ini.
"Sehingga oleh karenanya bahwa diprediksi rukyatul hilal di Semarang akhir Dzulhijjah ini kayaknya (sepertinya) tidak berhasil melihat hilal, karena situasi yang mendung," paparnya.
Sekali pun tidak berhasil, lanjut Syifaul, sebetulnya secara posisi astronomis, hilal sudah memenuhi kriteria imkanurrukyat dan memungkinkan untuk terlihat.
"Tolok ukurnya dari ketinggiannya sudah 4 derajat dan elongasi jarak antara matahari dengan bulan sudah memenuhi kriteria, yaitu sekitar 6 derajat lebih," jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, ketinggian hilal saat matahari terbenam di Semarang, Jawa Tengah telah memenuhi imkanurrukyah, tepatnya 3 derajat 59 menit dengan elongasi 7 derajat 38 menit dan lama 19 menit 35 detik.
Data tersebut sebagaimana termaktub dalam Surat Instruksi Rukyah Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) Muharram 1446 H nomor 044/LF-PBNU/VII/2024 yang ditandatangani Ketua LF PBNU KH Sirril Wafa dan Sekretaris LF PBNU H Asmui Mansur pada Jumat (5/7/2024).
Kontributor: Abdul Khalim Mahfur